PONDOK Yatim & Dhuafa berusaha tetap konsisten dalam membantu berkontribusi persoalan generasi muda di negeri ini. Khususnya generasi dari kalangan anak-anak yatim dan dhuafa. Terbukti sampai tahun 2021 ini, sudah 18 asrama didirikan yang tersebar di JABODETABEK.
Sebagai bentuk keseriusan kami Pondok Yatim & Dhuafa dalam mengemban amanah kemanusiaan serta memberikan yang terbaik terhadap masa depan generasi anak-anak yatim dan dhuafa.
...
PONDOK Yatim & Dhuafa berusaha tetap konsisten dalam membantu berkontribusi persoalan generasi muda di negeri ini. Khususnya generasi dari kalangan anak-anak yatim dan dhuafa. Terbukti sampai tahun 2021 ini, sudah 18 asrama didirikan yang tersebar di JABODETABEK.
Sebagai bentuk keseriusan kami Pondok Yatim & Dhuafa dalam mengemban amanah kemanusiaan serta memberikan yang terbaik terhadap masa depan generasi anak-anak yatim dan dhuafa.
Nah, di antaranya kawasan Jakarta Barat, tepatnya di daerah Kembangan Utara, kami hadirkan asrama untuk anak-anak yatim dan dhuafa. Alhamdulillah kami dipercaya untuk mengasuh 7 anak laki-laki, karena disini merupakan asrama laki-laki.
Sudah sekitar tujuh tahun di daerah sini kami mencoba menjadi penyambung kebaikan dari para dermawan atau biasa disebut para aghnia dengan masyarakat tidak mampu di lingkungan sekitar, terlebih dengan anak-anak yatim dan dhuafa yang kami bina di asrama ini.
Begitu terasa manfaat kebaikan dari para donatur selama ini sudah mendukung kami. Karena untuk “menyelamatkan” para generasi itu memerlukan uluran tangan dari kita semua. Perlu biaya, kesabaran, dan keikhlasan tentunya.
Mereka pastinya membutuhkan para sahabat dermawan, untuk mencukupi kebutuhan sehari-mereka dan keperluan asrama. Seperti kebutuhan rutin mereka, makan, MCK, perlengkapan belajar dan ibadah, serta kebutuhan listrik, air, utilitas, sarana belajar dan ibadah untuk asrama.
Bagi para aghnia sudah tidak akan bingung untuk mencari lokasi asrama Pondok Yatim & Dhuafa Kembangan Utara ini. Insyaa Allah sangat mudah. Dan silakan kapan pun untuk berkunjung menemui, bahkan ikut mendidik anak-anak asuh yang ada di asrama.
Kalau belum sempat mengunjungi lokasi asrama, insyaa Allah kami membantu para donatur dan calon donatur dengan menyumbangkan rizekinya lewat rekening yang sudah kami siapkan. Jazakallah fiikum khoir. (*)
Orang Baik
Berdonasi sebesar Rp 1.000.000Feb 25th
Bismillahirrahmanirrahim, semoga sll diberi kesehatan utk anak2 dan seluruh pengurus yayasan, mohon bantu doakan saya dan keluarga agar sll diberikan kesehatan dan kelancaran rezeki dan semoga saya dan adik saya agar segera mendapatkan jodoh yg terbaik, amiin
0 Orang
Mengaminkan Doa IniAamiin